Diyah Yuli Sugiarti
Pimpinan Yayasan Mutiara Ummat
Diyah.ys@gmail.com
ABSTRAK
Pimpinan Yayasan Mutiara Ummat
Diyah.ys@gmail.com
ABSTRAK
Tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui tujuan sistem Pendidikan Islam dan siapa yang bertanggung jawab mewujudkannya.. Pendidikan Islami adalah upaya sadar dan terstruktur, terprogram dan sistematis yang berlandaskan Aqidah Islamiyah dan bertujuan untuk: (1) Memiliki kepribadian Islam, (2) Menguasai Tsaqofah Islamiyah, (3) menguasai ilmu pengetahuan, (4) dan memiliki ketrampilan yangn memadai. Pendidikan Islami tersebut berada dalam tanggung jawab : (1) Keluarga, (2) Masyarakat, (3) Negara. Khusus untuk negara, maka pendidikan yang hukumnya fardlu’ain dilaksanakan melalui lembaga sekolah yang diberikan kepada seluruh warganegaranya, tanpa kecuali (Education For All).
Kata kunci: System Pendidikan Islam, Education For All
I. Pendahuluan
Salah satu hak anak adalah mendapat pendidikan. Dan program Education For All (EFA) atau Pendidikan Untuk Semua (PUS) adalah jaminan bagi anak untuk memperoleh pendidikan yang bermutu. Di Indonesia program Education For All belum dapat terlaksana, ini terbukti dengan masih adanya anak-anak yang belum bisa mengakses bangku sekolah. Ditambah lagi masih ada yang putus sekolah karena tidak bisa melanjutkan ke jenjang berikutnya dengan alasan tidak ada dana.
Menurut data statistic pada saat ini dari 100% anak-anak yang masuk sekolah dasar, 50% diantaranya tidak dapat melanjutkan ke jenjang sekolah yang lebih tinggi setelah lulus SMP. pada tahun 2006 jumlahnya “masih” sekitar 9,7 juta anak yang putus sekolah; namun setahun (2007) kemudian sudah bertambah sekitar 20 % menjadi 11,7 juta jiwa Hasil sirvey terakhir Kementrian Sosial mencatat pada tahun 2006 anak terlantar (tak bersekolah) mencapai 17.694 juta anak dan 22,14 % darinya adalah usia di bawah 18 tahun. Dan pada tahun 2010 menyebutkan 5.4 juta anak masih terlantar (antaranews.com/5/7/2011). Menurut Wakil Ketua Perlindungan Anak DKI Jakarta, Sunarto, setiap yahun jumlah anak jalanan di Jakarta bertambah 20-40% dan 90% disebabkan karena kemiskinan.( kompas.com/24/10/2010)...
DOWNLOAD ARTIKEL INI? KLIK LINK DOWNLOAD
Posting Komentar